6 Hal yang Sebaiknya Dikerjakan Sebelum 9 Pagi - Islam Solutif

6 Hal yang Sebaiknya Dikerjakan Sebelum 9 Pagi

6 Hal yang Sebaiknya Dikerjakan Sebelum 9 Pagi

6 Hal yang Sebaiknya Dikerjakan Sebelum 9 Pagi

Sohib Solutif, sebagian dari Anda mungkin sudah mulai total bekerja dari rumah. Atau istilah kerennya Work from Home (WFH).

Alhamdulillah! Bersyukurlah bila dapat melakukan hal tersebut. Sebab, masih banyak saudara-saudara kita yang harus bekerja di rumah sakit, lapangan, jalanan, toko, pom bensin, di tengah-tengah merebaknya wabah virus korona (COVID-19) ini.

Semoga Allah Subhanahu Wa Ta’ala senantiasa memberi mereka kesehatan dan kemudahan dalam pekerjaan serta hajat mereka. Aamiin, ya Rabbal ‘Alamin.

Sementara kita, yang memungkinkan bekerja di rumah, ironisnya, malah bermalas-malasan. Hanya karena tidak ada yang mengawasi secara langsung, kita santai.

Atau, buat yang sedang libur, lagi menganggur, seperti anak sekolah atau mahasiswa, takut keluar karena ada wabah, tetapi di rumah juga biasanya tidak produktif. Penyebabnya, mungkin juga sama: rasa malas. Biasanya setelah hari siang, mungkin jam 9 atau 10, barulah mulai beranjak.

Ini tidak baik, Sohib Solutif.

Lalu, baiknya seperti apa? Sebaiknya, semalas, semenganggur, atau sesibuk apapun kita, setidaknya sebelum pukul 9 pagi, kita harus sudah melakukan enam hal ini:
  1. Buang air besar. Supaya pencernaan kita sehat, setiap hari kita memang harus buang air besar. Dan waktu yang dianjurkan adalah pagi hari.
  2. Berolahraga. Supaya jantung dan paru-paru kita sehat, aktivitas ini juga perlu dilakukan setiap pagi. 
  3. Mandi. Sudah jelas apa gunanya mandi. 
  4. Sarapan. Kecuali, tentu saja, kalau kita sedang berpuasa. 
  5. Bersiwak atau sikat gigi. Bersiwak sebaiknya dilakukan setelah makan, bukan sebelumnya. Analoginya, seperti olahraga dulu atau mandi dulu? Tentu olahraga dulu. Setelah itu, mandi buat membersihkan kotoran-kotoran tubuh kita. 
  6. Salat duha. Sekadar mengingatkan, manfaat empat rakaat salat duha adalah untuk mengganti sedekah tiap persendian kita, supaya dicukupkan segala urusan hingga akhir siang, dan pahala haji dan umrah yang sempurna.
Memang, keenam aktivitas di atas tidak wajib. Namun dengan
menjalankan semuanya, bukan saja kita memperoleh manfaat ibadah, melainkan juga kesehatan. Badan pun menjadi lebih segar dan siap menjalankan rutinitas keseharian.

Akhirul kalam, Sohib Solutif, mudah-mudahan kita semua sehat walafiat, selamat dari wabah korona, dan senantiasa berada dalam lindungan serta rahmat Allah Subhanahu Wa Ta’ala.

Please write your comments